About

kamu pemula ? coba langkah ini untuk bermain Fish Only.

sumber gambar madhattersreef.



Banyak orang yang saya kenal yg memiliki hobi akuarium merasa bingung untuk membuat akuarium dengan air laut. Banyak kendala untuk hal yang satu ini beberapa diantaranya adalah masalah biaya dan minim pengalaman. Sebenarnya ini tidak terlalu sulit jika anda punya pengetahuan dasar akuarium air tawar, "Fish Only" ini yang paling mudah dilakukan untuk pemula yang hanya inin memelihara ikan air laut saja, tentu saja tetap memiliki perbedaan dengan air tawar. Air tawar vs air asin 1) Kadar Garam. Dengan bermain Fish Only, anda bisa mencampur air tanah ataupun air isi ulang dengan air laut, untuk pencapaian yg di inginkan, usahakan salinity di kisaran 1.018 sampai 1.025. Saat air menguap Salinitas akan meningkat, jadi anda harus menambahkan air tawar agar Salinitas tetap stabil. Biasanya saya menggunakan air laut yang pure karna harganya yang lebih murah dan lebih praktis saat saya melakukan water change. 2) Skimmer protein. Sisa sisa makanan serta kotoran lebih cepat terurai pada air laut sehingga dapat merusak kualitas air. Skimmer protein menggunakan udara yang bercampur dengan air laut lalu menghasilkan gelembung kecil. Gelembung ini akan naik ke tabung yang telah di desain khusus yg menciptakan busa yang akan terangkat ketempat penampungan. hasil dari skimmer biasanya berwarna coklat muda (seperti lumut) yang berarti menyaring racun racun pada air laut anda. Tergantung pada seberapa banyak anda memberi pakan pada ikan dan hal itu juga akan menguji efisiensi skimmer. Saat tempat penampungan sudah penuh, segera bersihkan agar tidak menumpuk kotoran kotoran yang tersaring. Usahakan, memilih skimmer yg berdaya besar, karena bermain fo, tingkat amoniak dan nitrat yang dihasilkan dari Kotoran ikan lebih tinggi, bilamana di diamkan maka akan berakibat polusi pada air dan kesehatan ikan kesayangan anda.. 3) Substrat dan LiveRock. Untuk jenis sistem ini Anda tidak bisa menggunakan kerikil air tawar. Saya menggunakan livesand yg awalnya harus di cuci bersih untuk menghindari adanya kotoran. Lapisan pasir tidak lebih dari 4cm dari dasar tank. Yg kedua adalah liverock, pemilihan liverock dapat dilihat dari banyaknya rongga untuk tempat hidup bakteri baik, lalu di imbangi dengan warna yg masih ungu ke hitaman, serta bau yg khas. Point yg saya tekankan disini, jangan sampai salah membedakan liverock dan dead rock..perbedaanya dari segi warna, dan tempat menyimpannya. Untuk deathrock batu berwarna putih, serta disimpan diluar air. Untuk liverock, pastikan anda membelinya dalam keadaan terendam dan disirkulasi. Berikut adalah daftar hal yang Anda butuhkan untuk membuat tangki FOWLR :

1) Tangki. Saya merekomendasikan setidaknya 350 liter / +- 15 galon (100x50x50) karena ini jauh lebih mudah untuk perawatan jika sesuatu terjadi dengan parameter atau suhu. Pastikan untuk membersihkan tangki di dalam dan di luar.



gambar hanya contoh.

2) Sump. untuk bermain air laut, anda membutuhkan lebih dari 1 buah akuarium. Fungsinya sebagai bak penampungan dan pengolahan zat zat yang telah disaring dari tank utama. disini sump yang saya rekomendasikan adalah yang ukurannya sama atau lebih besar dari tank utama anda. agar filtrasi dan sirkulasi lebih maksimal. nanti akan ada perangkat perangkat yang mendukung fungsi sump anda diantaranya ada skimmer, filter, bioball, bioceramic, dll.






3) Filter. anda cukup menggunakan busa putih sebagai saringan untuk kotoran yang besar / dapat menyumbat sirkulasi pompa anda. selebihnya akan disaring oleh protein skimmer.




LIVEROCK


LIVESAND


4) Live Sand dan Live Rock. Saya menggunakan kedua media ini untuk fondasi tempat berlindung ikan saat beristirahat. Selain iu kedua media ini juga sangat penting untuk kehidupan koloni bakteri bakteri baik yang membantu penguraian kotoran dan sisa pakan ikan.



5) Protein Skimmer.


T5
6) Lampu. Karena ini hanya persyaratan pencahayaan sistem FOWLR yang mendasar, biasanya 1 sampai 3 watt per galon sudah mencukupi. untuk jenis lampu anda bisa menggunakan T5 atau LED sesuai kemampuan kantong anda.




7) Chiller. Berfungsi untuk mengatur suhu air agar tetap pada suhu yang ditetapkan, misalnya untuk FOWLR anda bisa memasang suhu 27 - 29 derajat celcius. penggunaan chiller pada FOWLR tidak terlalu jadi patokan kecuali anda memelihara koral.



8) Refraktometer. alat ini sangat penting sebab fungsinya untuk mengukur ketinggian kadar garam, cara menggunakannya pun sangat mudah, cukup mengambil sample air pada tank anda lalu lihat dengan cara meneropong. kadar garam untuk FOWLR berada pada titik 1.018 - 1.025.

9) Kit pengujian air laut. 10) termometer. 11) Makanan ikan laut. Beku, kering, serpihan




12) Wave Maker. berfungsi sebagai pembuat arus pada tank. jangan lupa ikan juga senang berada pada tank yang berarus. selain itu juga wave maker berfungsi untuk mengaduk kotoran yang tidak terbawa ke pembuangan.

Selanjutnya anda bisa melakukan set up pada tank anda.
untuk panduan selanjutnya bisa ada lihat di artikel saya disebelah...


terima kasih salam air asin,
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==